Klub Burung Lovebird dan Kenari
Jual Beli Kandang Burung dan Pakan Import

Cara perawatan TERBAIK saat memelihara lovebird

Lovebird adalah burung dari benua afrika sedikit berbeda dengan jenis burung yang lain karena karakter lovebird yang unik membuat banyak orang membuat lovebird selayaknya seperti peliharaan kucing atau anjing, banyak breeder itu termasuk saya,hehe terkadang membiarkan lovebird bebas terbang didalam ruangan atau sekedar mengajaknya main bersama. Sayangnya sering saya melihat kurangnya kepedulian dari sang empunya lovebird untuk memberikan perawatan yang baik untuk burung ini, contohnya hampir semua pedagang burung pinggir jalan membiarkan burung ini terbiasa menghisap asep knalpot yang mungkin di alam aslinya mereka gak pernah rasakan itu, belum lagi kandang lovebird yang terlalu kecil menjadi pilihan banyak pencinta lovebird dikarenakan menghemat biaya padahal burung ini adalah burung yang aktif yang sebenernya memerlukan kandang yang cukup besar. Oleh karena itu artikel ini akan membahas bagaimana cara merawat lovebird dengan baik:

Tips Perawatan Lovebird



1. Kandang
Saya sangat yakin kita semua sudah tau banyak tentang jenis sangkar lovebird, jika belum silakan baca macam macam sangkar lovebird Kandang lovebird biasanya dikelilingi oleh kawat dan didasari oleh bahan plastik. Saya merekomendasikan kandang lovebird memiliki ukuran setidaknya 24-30 inci lebar dengan dua atau lebih tempat bertengger, usahakan tempat bertenggernya memiliki ketebalan yang pas dengan ukuran kaki lovebird jadi jangan terlalu besar juga dan pakailah kayu alami itu akan lebih bagus. Jagalah kandang tetap bersih beberapa penyakit lovebird seperti penyakit mata atau snot pembunuh lovebird terfamiliar diakibatkan oleh kandang yang kotor ( baca: penyebab dan cara pencegah penyakit mata snot pada lovebird ).

merawat kandang lovebird
Contoh kandang lovebird


2. Makanan
Makanan adalah aspek penting dalam merawat lovebird seperti binatang lainya lovebird pun mempunyai beberapa makanan yang baik untuk dikonsumsi ( baca: jenis makanan terbaik untuk lovebird ). Sebenarnya lovebird bisa diberikan banyak varian makanan bahkan makanan-makanan yang sering kita makan juga, tetapi disarankan untuk memberikan makanan biji-bijian campur, beri banyak kangkung terlebih lagi jika lovebird sedang dikawinkan, jagung dan masih banyak lagi. Perhatikan makanan yang diberikan setidaknya sudah dibersihkan dahulu sebelumnya.

Untuk sobat semua yang berencana untuk melakukan persiapan lomba atau sekedar memberi pakan harian anda dapat memberikan mereka Benelux Primus produk import dari belgia dengan komposisi nutrisi yang cukup untuk di jadikan makanan harian atau persiapan sebelum lomba, sumber protein yang lengkap dengan bijian terpilih sehingga kebutuhan protein dan nutrisi terpenuhi tanpa membuatnya overbirahi. ( kunjungi halaman : Benelux Primus )

makanan lovebird
Makanan Lovebird


3. Kesehatan
Beberapa yang harus diperhatikan oleh pencinta lovebird semua agar menjaga lovebird tetap sehat
  • Seperti yang tadi sudah kita bahas jaga kandang untuk tetap bersih lalukan pembersihan kandang sehari sekali atau dua hari sekali tergantung tingkat kotor kandang tersebut.
  • Jangan terlalu berlebihan memberikan makanan pada lovebird, lovebird adalah burung yang rakus jadi jangan heran kita akan melihat mereka selalu makan, tetapi banyak para breeder berpengalaman menganjurkan agar burung ini tidak terlalu gemuk oleh karena itu kita harus atur jumlah makanan yang diberikan.
  • Secara harian cek apakah tempat air minum dikandang sudah kotor atau tidak, jika kotor lalukan pembersihan lalu ganti dengan air bersih.
  • Lebih seringlah memandikan lovebird, untuk saya ini adalah kegiatan yang paling menyenangkan karena pada saat itu tingkah lalu lovebird sangat menggemaskan :D
  • Berikan multivitamin dan nutrisi agar lovebird tetap fit, beberapa orang menggunakan propolish, tetapi saya pribadi belum pernah mencobanya.
4. Rutin nitas 
  •  Pagi: Lalukan penjemuran letakan sangkar lovebird ini bisa dilakukan jam 07.00 di area yang banyak angin selama 15menit - 30menit, jika anda mempunyai 2 atau lebih lovebird biarkan kandang mereka saling berdekatan agar bisa melihat burung dengan jenis yang sama.
  • Siang: Masukan lovebird didalam rumah, jika anda ingin lovebird anda gacor pada siang hari tudung kandang lovebird dengan kain lalu dengarkan mastering dari burung lain.
  • Sore: Jam 16.00 kembali lagi keluarkan lovebird keteras atau ketempat yang cukup untuk mengangin2kan burung itu.
  • Malam: Biarkan lovebird istirahat, tutup kandang dengan kain. Tetapi jika anda ingin jadikan lovebird burung lomba anda bisa memainkan mastering suara dari burung lain sampai pagi kembali. 

5. Hiburan  

Hiburan Lovebird

Lebih seringlah berinteraksi dengan lovebird ajak mereka main atau berikan mainan pada lovebird itu bisa berupa gantungan-gantungan dengan bentuk yang unik, berikan bola-bolaan dengan begitu anda akan melihat seberapa kocaknya mereka memainkan bola2an tersebut. Jika mungkin anda bisa membiarkan mereka bebas didalam suatu ruangan tertutup kalau mereka sudah akrab dengan anda burung ini tidak akan sungkan berdekatan dengan anda. Hiburan akan membuat lovebird tidak strees karena lovebird adalah binatang yang aktif jadi jangan biarkan dia hanya diam dikandang saja.


Rekomendasi artikel

18 comments:

  1. mantap gan,,,berguna bagi ane sbgi pemula,,kunjungin juga dennislbfarm.blogspot.com

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  3. artikelnya bagus sekali dan sangat membantu ...



    https://www.facebook.com/mengatasi.masalah.lovebird
    www.lovebirdsolusion.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. Gan apa harus setiap hari LB indukkan dimandikan..

    ReplyDelete
  5. Sangat membantu bagi pemula seperti saya.. Mksih gan.. :)

    ReplyDelete
  6. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  7. mantap boss.....





    http://www.lovebirdsolusion.blogspot.com

    ReplyDelete
  8. saya punya 5 tapi masih anakan mas...
    kunjungi juga ya.. fisika-online1.blogspot.com

    ReplyDelete
  9. Saya juga memelihara burung lovebird ini karena lucu dan juga cara merawatnya sangat mudah sekali.

    ReplyDelete
  10. Burung lovebird juga banyak sekali pilihan warnanya ya mas...

    ReplyDelete
  11. mantab infonya.....

    bosskicau.blogspot.com

    ReplyDelete
  12. Terima kasih infonya.
    nambah ilmu lagi thank gan

    ReplyDelete
  13. Kalo lovebird di kerodongin seharian bagus ga gan?

    ReplyDelete
  14. sangat bermanfaat gan. silahkan berkunjung juga di blog saya hanevsukur.blogspot.com

    ReplyDelete
  15. bang kalo love bird nya suka di simpen di luar itu gpp kah bang? tapi di tempat yg teduh bang dket lampu juga gpp kah bang?? mhon di reply bangg makasih

    ReplyDelete